DPMPTSP Kota Bima hadiri rapat kerja sinkronisasi data realisasi investasi tahun 2022 Provinsi NTB dan target realisasi investasi Provinsi NTB tahun 2023.

DPMPTSP NTB - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) optimis dapat mencapai target investasi sebesar Rp 22 triliun tahun 2023.

Total Target Rp. 22 triliun yang diberikan masing-masing diantaranya dengan rincian: Kota Mataram 1,6 triliun, Kab. Lombok Utara Rp. 1,5 triliun, Kab. Lombok Barat Rp. 1 triliun, Kab. Lombok Tengah Rp. 2 triliun, Kab. Lombok Timur Rp. 1 triliun, Kab. Sumbawa Barat Rp. 9,4 triliun, Kab. Sumbawa Rp. 1,5 triliun, Kab. Dompu Rp. 3,3 triliun, Kab. Bima Rp. 500 milyar dan Kota Bima Rp. 200 milyar.

Pembagian target ini berdasarkan potensi investasi yang ada pada masing-masing daerah yang disepakati dalam acara Rapat Kerja Sinkronisasi Data Realisasi Investasi Tahun 2022 Provinsi NTB bersama dengan kepala DPMPTSP Kabupaten/Kota Se-Provinsi NTB atau yang mewakili di Hotel Sapadia and Conventions Mataram.

Berbagai upaya dilakukan DPMPTSP Provinsi NTB dalam mencapai target investasi, diantaranya memberikan berbagai kemudahan dalam perizinan kepada investor agar menanamkan modalnya di NTB.

Upaya yang dilakukan seperti memberikan pelayanan yang maksimal dalam perizinan berusaha, melakukan pembinaan, pengawasan dan percepatan realisasi investasi bagi investor, terutama proyek strategis nasional (PSN).

Kepala Dinas PMPTSP Prov NTB, Mohammad Rum mengaku optimis dapat mencapai target investasi di NTB. 

Dari Kota Bima, kegiatan rapat kerja ini dihadiri oleh Kepala Dinas PMPTSP Kota Bima, H. Lalu Sukarsana, S.IP.

 

source : DPMPTSP NTB